Informasi Rumput Gandum

informasi tentang rumput gandum instant dan cara mengkonsumsi rumput gandum instant

Cara Mengkonsumsi Rumput Gandum Instant (Wheatgrass Powder)

Cara Mengkonsumsi Rumput Gandum Instant Untuk Yang Sakit Maag (Lambung) Dan Detoks Pencernaan

Aduk 1 sendok makan penuh Rumput Gandum Instant dengan 1 gelas (300ml) air hangat, lalu minumlah pada saat kosong perut.

Waktu yang terbaik adalah di pagi hari setelah bangun tidur, sebelum buang air besar.
Kemudian tunggu 1 jam supaya campuran rumput gandum bisa bekerja maksimal membersihkan saluran pencernaan. Barulah setelah itu sarapan. 

Biasanya tidak lama setelah mengkonsumsi akan menyebabkan ingin buang air besar.

Cara ini juga cocok diterapkan sebagai terapi penyembuhan pada penderita sakit maag (asam lambung naik).

Cara Mengkonsumsi Rumput Gandum Instant Untuk Memudahkan Berpuasa

Cara mengkonsumsi Rumput Gandum Instant yang lain adalah jika ingin berpuasa. Minumlah Rumput Gandum Instant sebagai penutup hidangan sahur, maka lambung akan lebih terlindung dari naiknya asam lambung selama berpuasa. Puasa akan terasa jauh lebih mudah.

Begitu pula bagi yang ingin menurunkan berat badan. Sebaiknya cara mengkonsumsi Rumput Gandum Instant di pagi hari ini dilanjutkan dengan langsung berolahraga, tanpa sarapan terlebih dahulu. Sedikit tips agar pada saat berolahraga tidak mengalami pusing akibat gula darah rendah, adalah ditambah minum 1 sendok makan VCO (Virgin Coconut Oil). Penjelasan mengapa VCO baik untuk dikonsumsi sebelum berolah raga ada di link ini.

Kita tahu bahwa kopi dan teh hijau sangat bagus untuk membantu pembakaran lemak ketika berolahraga, sayangnya bagi penderita sakit maag, minum kopi / teh hijau ketika perut kosong akan menyebabkan sakit maag menjadi kambuh, akan tetapi disinilah kelebihan dari rumput gandum bahwa kita tidak perlu makan terlebih dahulu sebelum minum kopi / teh hijau.

Hanya perlu menggantinya dengan segelas Rumput Gandum Instant.

Cara Mengkonsumsi Rumput Gandum Instant Untuk Meningkatkan Kualitas Tidur

Bagi yang pencernaannya sudah lancar dan sudah sembuh dari penyakit maag. Rumput Gandum Instant bisa diminum di malam hari 1/2 jam sebelum tidur. Dengan demikian maka tidur kita akan menjadi lebih berkualitas karena sifat dari minuman ini yang membuat perut terasa kenyang.

Ini juga sangat bermanfaat buat mereka yang pantang makan malam setelah jam 7 malam, biasanya ketika mereka akan tidur pada saat jam 10 atau 11 malam, perut akan mulai terasa lapar sehingga bisa menyebabkan sulit tidur.

Cara Mengkonsumsi Rumput Gandum Instant Untuk Detoks Pencernaan Setelah Minum Minuman Beralkohol

Minumlah segelas Rumput Gandum Instant setelah selesai minum minuman beralkohol menjelang tidur. Selain bisa menghilangkan rasa mual dan kembung, Rumput Gandum Instant bisa pula mencegah efek hangover di pagi harinya.

https://www.healthline.com/health/food-nutrition/wheatgrass-benefits

https://heatonberry.com/barleylife/alcohol.htm

Untuk info lebih lanjut mengenai detoks pencernaan rumput gandum setelah minum minuman beralkohol, dapat dibaca di link ini.

Cara Mengkonsumsi Rumput Gandum Instant
    Cart